Jumat, 11 Juni 2010

Al Insyirah...

Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar
(yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka mengucapkan: "Innaa lillahi wa innaa ilaihi raaji'uun
Mereka itulah yang mendapatkan keberkatan yang sempurna dan rahmat dari Rabbnya, dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk (Al Baqarah: 155-157)

Jadi, jika kita sedang dicoba dengan suatu kesusahan, seberat apapun maka bersabarlah, Insya Allah setelahnya akan datang kemudahan..semata-mata demi mendapatkan berkah dan rahmat Allah SWT. Amin

Semoga kita senantiasa diberi petunjuk ...Amin..

Al Insyirah : Sesungguhnya setelah kesukaran itu akan datang kemudahan, dan setelah kesukaran itu akan ada kemudahan...

Allah sampai mengulangi perkataan ini sebanyak 2 kali demi menegaskan bahwa Dia ada...Subhanallah...
maka bersabarlah dan sholat sebagai penolong bagi kita...

0 komentar: